May 16, 2010

Memulai Sebuah Bisnis


Memulai sebuah bisnis online sama halnya memulai bisnis-bisnis didunia nyata. Bedanya kalau di dunia maya (offline), Anda bisa kerja kapan saja dan dimana saja asal ada PC dan sambungan Internet. Dengan berani mencoba bisnis online, maka Anda akan mengalami tantangan-tantangan yang sebelumnya belum pernah Anda lakukan. Terkadang, Anda emosi karena bisnis Anda di Internet sedang jatuh, bahkan Anda akan merasa senang kalau bisnis Internet Anda lancar.

Di bawah ini akan saya paparkan sedikit tips untuk memulai berbisnis didunia Internet:

1. Niat. Niat ini menurut saya adalah hal yang paling utama untuk memulai bisnis, tanpa adanya niat, maka kita tidak akan segera memulai bisnis internet.

2. Ambil Tindakan. Setelah niat Anda baik, maka selanjutnya ambil tindakan, Anda mau berbisnis apa di internet? Sebagai contoh, Anda ingin menjual produk lewat internet, bisa pakaian, buku, Aksesoris, Perelatan musik, Sepatu, Jasa pembuatan website, jasa pembuatan software, dan masih banyak lagi. Atau Anda bisa mengikuti website-website bisnis online seperti affiliate marketing, PPC,PTC, PTR.

3. Mau Mencoba. Untuk awal berbisnis online, Anda harus mau mencoba bisnis-bisnis dari orang lain. Dengan cara ini Anda akan lebih memahami apa itu bisnis online. Orang yang tidak mau mencoba, maka dia tidak pantas memberikan tanggapan kalau bisnis online SCAM/menipu.

4. Minta Bantuan. Hampir setiap bisnis baik online maupun offline, pasti mendapatkan bantuan dari seseorang, baik itu saudara maupun teman yang sudah terlebih dahulu mengerti bisnis. Banyak orang gagal karena mereka tidak meminta bantuan. Ini bisa disebabkan karena mereka malu atau mereka menganggap sudah bisa melakukannya sendiri.

5. Fokus. Setelah Anda mencoba bisnis sana sini, atau Anda sudah memiliki untuk menciptakan bisnis sendiri di internet, maka fokuslah terhadap bisnis Anda tersebut. Pilih bisnis yang menurut Anda sesuai dengan bakat dan minat Anda. kalau Anda bakat di bisnis internet marketing, maka fokuslah kesitu.

6. Kerja Keras. Jangan membiarkan orang yang tidak pernah mengikuti bisnis online menipu Anda bahwa memulai bisnis online tidak akan bertahan lama. Bisnis online layaknya seperti bisnis offline, kalau Anda tidak bekerja keras, maka Anda pun tidak akan mendapatkan Apa-apa.

7. Berikan Ini Waktu. Membangun bisnis offline maupun online membutuhkan waktu untuk mencapai sukses. Meskipun Kerap saya melihat layanan iklan yang menyebutkan, "bisnis internet 1-2jam dapat Rp.5jt". iklan tersebut memang benar-benar terjadi di dunia internet, tetapi lihat dulu siapa yang mengucapkan kalimat itu dan sudah berapa lama dia berbisnis? Kalau dia sudah master(berpengalaman) dia pasti bisa mendapatkan itu bahkan akan lebih.

Mungkin sekian Tips dari saya, pesan saya selalu belajar layaknya seorang pelaja. Bisnis Anda akan berubah dan Anda harus mengikuti perubahan itu. Tips diatas bukanlah cara untuk mendapatkan uang. Tips ini adalah motivasi buat Anda yang ingin memulai bisnis online. Kalau Anda merasa kurang, carilah Konsultan atau ahli sesuai bisnis yang Anda jalani.

2 Comments:

tiwi on October 31, 2010 at 9:41 AM said...

asswrwb....pagi ade, betul skl semua uraian di atas, tapi hrs sll diingat yg pualiing penting adalah PASRAH,kepasrahan kepada Sang Khalik, diiringi sgl usaha keras kita baik usaha maupun spiritual, yg paling penting adlh sikap pasrah. Krn dg dg kepasrahan itulah kt serahkan semua hasil kepada Sang Penentu Kehidupan. Maka kita tdk akn terlalu frustasi/terjatuh bila usaha yg kita jalani tdk brjln sesuai rencana kita. okay Ade, komen ini saya buat berdsr pengalamn yg tlh sy alami sndr saat menjlnkan usaha...hehehee..tq, success 4 u...!

Blogger Indo on October 31, 2010 at 3:30 PM said...

Wa'allaikum salam mbk Tiwi...
Terima kasih banyak ya atas tambahan yang sangat bermanfaat ini mbk, semoga bisa menambah wawasan kita semua...

Post a Comment

Your comments are very helpful this blog in the future. but do not spread the SPAM on this blog!

Followers

 

Mata Kuliah Teknik. Copyright 2010 All Rights Reserved.Template by Bloganol.com Detiablog